Jadwal Pertemuan
Teks pemasaran atau copywriting adalah seni menulis teks yang bertujuan untuk mempromosikan atau menjual suatu produk atau layanan kepada konsumen. Teks pemasaran atau copywriting sering digunakan dalam iklan, brosur, surat penawaran, website, email marketing, dan bentuk komunikasi lainnya yang bertujuan untuk menghasilkan konversi penjualan.
Teks pemasaran atau copywriting sangat penting bagi seorang pemasar karena itu adalah salah satu cara terbaik untuk mengkomunikasikan produk atau layanan yang ditawarkan kepada pelanggan potensial. Seorang pemasar yang handal harus mampu menarik perhatian audiens target dengan menggunakan bahasa yang menarik dan persuasif.
Setelah mengikuti kelas ini, diharapkan peserta mampu memahami konsep dalam penulisan wara, Teknik penulisan iklan, teknik memengaruhi orang lewat kata - kata, Teknik menjual tanpa terlihat menjual dan teknik mengatasi penolakan lewat kata - kata sehingga mampu menjadi seorang pemasar yang Andal
Tujuan Umum :
Peserta pelatihan berhasil membuat tulisan iklan dalam bentuk copywriting dari tema yang ditentukan oleh Pelatih sesuai dengan tahapan pembelajaran dengan mencapai nilai minimum 80 pada saat Unjuk Keterampilan
Tujuan Khusus:
Menerapkan konsep penulisan wara (copywriting)
Melatih penulisan menggunakan anatomi penulisan wara (copywriting)
Menerapkan penulisan iklan berdasarkan anatomi copywriting
Menganalisis teknik penulisan yang menghipnotis
Menganalisis pola bahasa yang dapat memengaruhi pikiran
Menggunakan teknik covert selling dalam membuat tulisan iklan
Menggunakan teknik storytelling dalam membuat tulisan iklan
Mengelola follow up keluhan customer
Kelompok Sasaran (Syarat dan Prasyarat) :
1) Pendidikan minimal SMP atau sederajat
2) Kreatif dan Inovatif dalam menulis
3) Memiliki Gawai
4) Memiliki minat pada dunia pemasaran
Sesi Materi Pelatihan :
Sesi 1 : Pengenalan Copywriting (180 Menit)
Sesi 2 : Teknik Penulisan Iklan (180 Menit)
Sesi 3 : Teknik Memengaruhi Orang Lewat Kata-Kata (180 Menit)
Sesi 4 : Teknik Menjual Tanpa Terlihat Menjual (180 Menit)
Sesi 5 :Teknik Mengatasi Penolakan Lewat Kata-Kata (180 Menit)
Total Durasi Pelatihan : 900 Menit
Aspek Kompetensi (Output Kompetensi):
Konsep Penulisan Wara (Copywriting)
Persiapan Menulis Iklan
Formula Penulisan Iklan
Anatomi Penulisan Wara (Copywriting)
Penulisan yang Menghipnotik
Teknik Covert Selling
Teknik Storytelling
Teknik Follow Up Customer
Cermat dalam penerapan konsep penulisan wara (copywriting)
Tekun dalam melakukan persiapan dalam menulis iklan
Teliti dalam menulis iklan berdasarkan formula
Cermat ketika mengelola anatomi penulisan wara (copywriting)
Kreatif menciptakan penulisan yang menghipnotik
Cermat dalam penggunaan teknik covert selling untuk penulisan wara (Copywriting)
Cermat dalam penggunaan teknik storytelling untuk penulisan wara (copywriting)
Bertanggung jawab dalam kegiatan pengelolaan customer
Menerapkan konsep penulisan wara (copywriting)
Melakukan persiapan dalam menulis iklan
Menulis iklan berdasarkan formula
Mengembangkan tulisan berdasarkan anatomi copywriting
Menciptakan penulisan yang menghipnotis
Menggunakan teknik covert selling untuk penulisan wara (copywriting)
Menggunakan teknik storytelling untuk penulisan wara (copywriting)
Mengelola follow up customer
Metode Ajar : Webinar
Pengenalan Copywriting
Pada sesi ini Sobat LS akan mempelajari mengenai Konsep pada penulisan wara (Copywriting)
Teknik dalam Menulis Iklan
Pada sesi ini Sobat LS akan mempelajari bagaimana tahapan dalam penulisan iklan berdasarkan anatomi dan formula penulisan iklan
Teknik Memengaruhi Orang Lewat Kata - Kata
Pada sesi ini Sobat LS akan mempelajari bagaimana merumuskan penulisan yang bersifat persuasif
Teknik Menjual Tanpa Terlihat Menjual
Pada sesi ini Sobat LS akan mempelajari bagaimana merancang tulisan iklan yang menjual sesuai dengan teknik yang tepat
Teknik Mengatasi Penolakan Lewat Kata - Kata
Pada sesi ini Sobat LS akan mempelajari bagaimana untuk merumuskan langkah yang tepat untuk closing